MUSIK ZAMAN ROMANTIK (1800-1875)

Posted by



Musik romantik sangat mementingkan perasaan yang subjektif. Musik pada masa ini tidak hanya dipergunakan untuk mencapai keindahan nada-nada saja, akan tetapi juga digunakan untuk mengungkapkan perasaan. Pada periode ini, para komponis mulai berani mengekspresikan emosi pribadinya sendiri setelah sebelumnya hanya menciptakan karya musik yang terpaku pada aturan gereja.

Fungsi musik pada zaman ini masih sama dengan sebelumnya, yaitu musik sebagai hiburan di gedung-gedung pertunjukkan dan istana kerajaan. Ciri musik romantik adalah memiliki sifat rasa keakuan, serta mulai banyak menggunakan tanda ekspresi, perubahan tempo, dan dinamik yang sangat ditonjolkan. Pada masa ini dapat dikatakan sebagai masa penyempurnaan terhadap musik klasik. Berikut komponis-komponis pada zaman romantik.

1) Franz Peter Schubert (1797-1828) dari Wina
Hasil ciptaannya, antara lain Ave Maria, The Erl King, Antinghed Symphony, Gretchen At The Spining Sheel, dan The Wild Rose. Schubert mempunyai suara yang merdu dan menjadi penyanyi paduan suara Imperial Choir.

2) Wilhelm Richard Wagner (1813-1883)
Hasil ciptaannya, antara lain Tannhauser, Die Maistersinger Von Hurberg, Lohengrin, dan Der Fliegende Holander.

3) Johannes Brahms (1883-1897) dari Hamburg Jerman
Hasil ciptaannya, antara lain Hungarian Dance, Muskoor Ein Deusches Requiem, dan Kuartet gesek. Pada usia 14 tahun, dia telah menjadi pianis yang baik dan dia juga merupakan seorang komponis terakhir dari aliran romantik, karyanya sangat indah.

Beberapa Komponis lain dari zaman ini adalah Johann Strauss, Jr, Felix Mendelssohn, Frederich Chopin, Robert Schumann, GiuseppeVerdi, dan Hector Berlioz.


Sobat sudah membaca artikel MUSIK ZAMAN ROMANTIK (1800-1875) dengan baik, terima kasih banyak sudah mengunjungi blog kami, nantikan artikel pelajaran selanjutnya.
Jika sobat ingin request artikel pelajaran, silahkan hubungi kami dengan mengisi form yang ada di bagian bawah blog kami.
Semoga hari sobat sangat menyenangkan ^_^


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: 4:22:00 AM

0 komentar: