Lingkungan biotik adalah semua makhluk hidup yang saling memengaruhi sesamanya baik secara langsung maupun tidak langsung. Dimana komponen biotik tersebut terdiri dari semua makhluk hidup yang terdiri dari mikroorganisme, hewan, tumbuhsn, manusia, dan makhluk hidup lainnya. Lingkungan dan makhluk hidup di dalamnya merupakan satu kesatuan dan saling berhubungan disebut ekosistem.
Hubungan yang terjadi pada lingkungan biotik sebagai berikut :
- Antara individu dalam satu spesies.
- Antara individu yang berbeda spesiesnya, yaitu :
- Simbiosis Mutualisme adalah hubungan antarorganisme yang saling menguntungkan. Contoh : hubungan kerbau dengan burung jalak, hubungan antar kupu-kupu dengan bunga.
- Simbiosis Komensalisme adalah hubungan antarorganisme yang satu untung dan yang satu tidak dirugikan. Contoh : ikan hiu dengan ikan remora.
- Simbiosis Parasitisme adalah hubungan antarorganisme yang satu untung dan yang satu dirugikan. Contoh : cacing dengan usus manusia.
- Predasi adalah hubungan antarorganisme yang satu sebagai pemangsa (predator) dan yang satunya sebagai mangsa. Contoh : rusa dengan harimau (predator).
- Kompetisi adalah hubungan antarorganisme yang saling bersaing (dapat terjadi antara organisme sejenis maupun tidak sejenis). Kompetisi pada umumnya terjadi karena kebutuhan akan makanan, tempat tinggal dan pasangan.
Makhluk hidup tunggal disebut dengan individu. Apabila individu yang sejenis berkumpul disebut dengan populasi. Kumpulan dari beberapa populasi dalam satu tempat merupakan komunitas, yang akhirnya membentuk ekosistem yaitu kumpulan dari beberapa komunitas pada suatu lingkungan yang saling berinteraksi. Makhluk hidup dapat mempertahankan hidupnya dengan cara memperoleh energi, yang merupakan salah satu ciri makhluk hidup.
Berdasarkan cara memperoleh energinya, komponen biotik dibedakan menjadi produsen, konsumen, dan dekomposer. Produsen adalah tumbuhan yang memproduksi zat-zat organik dengan bantuan sinar matahari. Sedangkan konsumen adalah makhluk hidup lain yang mengkonsumsi zat organik yang dihasilkan oleh produsen. Dekomposer berfungsi untuk merombak atau menguraikan sisa-sisa organisme.
Sobat sudah membaca artikel LINGKUNGAN BIOTIK dengan baik, terima kasih banyak sudah mengunjungi blog kami, nantikan artikel pelajaran selanjutnya.Jika sobat ingin request artikel pelajaran, silahkan hubungi kami dengan mengisi form yang ada di bagian bawah blog kami.Semoga hari sobat sangat menyenangkan ^_^
0 komentar:
Post a Comment